Jumat, 03 Februari 2012

MANFAAT BUNGA CEMPAKA KUNING


Klasifikasi Ilmiah

Alam : Tumbuhan
Order : Magnoliales
Keluarga: Magnoliaceae
Genus : Michelia
Spesies : M. champaca

Tanaman obat Cempaka Kuning ( Miche!ia champaca L.) tumbuh mencapai tinggi 15-25 meter,  tumbuhan herbal ini memiliki ujung ranting berambut dengan Daun bulat telur berpangkal runcing,

Bunga berdiri sendiri, berwarna oranye harum baunya. pembiakan tanaman herbal dengan buah lebih dari 20, berjejal bentuk telur pipih, berambut, hijau, kemudian abu-abu pucat, tertutup jerawat. Biji masak merah tua tergantung keluar, tumbuhan obat ini berasal dari India. 

Batu Ginjal 
Daun Cempaka Kuning segar 1 genggam, Rimpang Kunyit 1 jari,  Air secukupnya, Dipipis, minum 1 kali sehari 1/4 cangkir, ulangi selama 14 hari. 

Haid Tidak Teratur 
Kulit kayu Cempaka Kuning 4 gram, Daun Jung Rahab segar 5 gram, Biji Klabet 1-2 gram, Rimpang Teki 4 gram, Air 110 ml, rebus, minum 1 kali sehari 100 ml, selama 3 hari sebelum haid datang dan diulangi sampai haid datang. 

Napas/Mulut Bau
Daun Cempaka Kuning segar 5 gram, Buah Kapulaga 3 gram, Daun Sirih segar 2 helai, Daun Saga 5 gram, Air 120 ml, rebus, gunakan berkumur kemudian ditelan sehari 2 kali, pagi sore. Tiap pakai 100 ml, Diulang 7 hari, untuk pemeliharaan seminggu 3 kali.

0 komentar:

Posting Komentar