Minggu, 14 Agustus 2011

RESEP KOLAK JAGUNG

Bahan-bahan kolak jagung :    10 buah jagung manis ( pipil atau dipisahkan dari bonggolnya)
    250 gr gula aren
    1000 ml santan dari 1 butir kelapa
    1 bks vanili
    500 ml air


Cara membuat kolak jagung :
1. Rebus jagung yang telah anda pipil dalam 500 ml air sampai matang.
2. Masukkan gula merah ke dalam jagung, biarkan sampai gula merah meleleh. Aduk rata
3. Masukkan santan (memasak santan jangan sampai pecah), dan vanili. Aduk rata
4. Masak sampai mendidih.
5. Angkat dan sajikan selagi hangat, karena jika masih hangat lebih nikmat.

0 komentar:

Posting Komentar